Bekatul yang saya tau itu adalah dedak yang biasa buat makanan unggas, makanan bebek makanan ayam dan sejenis lah. malah dulu tiap pagi sering bantuin kakek buat adaonan dedak yang mau buat makanan ayam di kampung. eh malah sekarang dedak itu memiliki segudang manffat lebihbanyak manfaatnya dari pada beras itu sendiri... kok bisaa?
APA ITU BEKATUL DAN MANFAATNYA
Bekatul atau disebut Juga Rice Bran adalah kulit ari beras atau bagian luar beras yang dihasilkan dari hasil sampingan dari proses penggilingan gabah atau padi, biasa orang lebeih mengenal Dedak namun bukan berarti yang kita makan dedak yang biasa buat makan ternak atau unggas.
Namun sebenarnya bekatul ama dedak itu berbeda yah, ditempat penggilingan dalam prosesnya tidak memisahkan antara dedak dan bekatul maka pada umumnya dedak dan bekatul ini bercampur jadi satu yang disebut lunteh. Antara dedak dan bekatul sebenarnya berbeda, Badan Pangan Dunia (FAO) telah membedakan antara dedak dan bekatul.
Dedak merupakan hasil penyosohan pertama sedangkan bekatul adalah hasil penyosohan yang kedua. Proses penyosohan merupakan proses penghilangan dedak dan bekatul dari bagian endosperma beras. Dedak lebik cocok dijadikan bahan baku pakan ternak sedangkan bekatul sangat baik untuk bahan pangan.
Kandungan Bekatul
Bekatul yang di hasilkan dari proses penggilingan gabah kaya akan vitamin B5 atau asam pangamik (Pangamic Acid). Dibandingkan dengan beberapa jenis tanaman lain. Bekatul yang berasal dari tanaman padi yang kita makan sehari-hari ini memiliki kandungan vitamin B15 paling tinggi yang berguna sebagai penyempurnaan proses metabolisme di dalam tubuh kita.
Manfaat Bekatul Bagi Tubuh kita antara lain?
- Tekanan Darah Tinggi (hyper tensi)
- Kencing Manis
- Kolesterol tinggi
- Serangan jantung karena penyumbatan pembuluh darah
- Asma
- Memperbaiki fungsi hati
- Rheumatik atau Encok
- Sering sakit kepala
- Meningkatkan Libido bagi laki-laki
- Memperbaiki gangguan pencernaan
- Sembelit
- Pencegahan kangker usus
- Obesitas ( kegemukan )
- Mengatasi Haid tidak lancar
- Meningkat kan kesuburan pada pria dan wanita
- Kista ovarium (indung telur)
- dll.
Itu tadi sedikit penjelasan dari kami semoga bermanfaat
0 comments:
Post a Comment